Tya Widianingsih
26 Mei 2019
pexels

4 Tips Bangunkan Si Kecil Sahur Tanpa Drama!

Sebagai negara dengan umat muslim terbesar di dunia, di Indonesia puasa tidak hanya dilakukan oleh orang dewasa saja. Ibadah puasa sudah dikenalkan kepada anak-anak sejak dini. Anak-anak diberikan pengertian bahwa di bulan ramadan umat muslim tidak diperbolehkan untuk makan dan minum seharian penuh.

 

Untuk itu, di awal dan waktu memulai dan akhir puasa dikenal dengan istilah buka puasa dan sahur. Keduanya sangat penting agar tubuh terpenuhi gizinya dengan baik sehingga tetap bugar seharian meskipun tidak makan minum.

 

Setelah dikenalkan dengan garis besar puasa, anak-anak biasanya mulai belajar melaksanakannya saat memasuki usia sekolah dasar. Akan tetapi, dalam mengajarkan anak kepada salah satu rukun wajib ini terdapat kendala yang kerap ditemui oleh para orang tua yaitu ketika sahur ramadan dengan anak.

 

Baca juga: Ketahui Makanan Sahur dan Buka Puasa yang Sehat untuk Ibu Hamil!
 

Tips Membangunkan Anak Sahur

Berbeda dengan berbuka puasa, dimana anak-anak sanga antusias bahkan tidak sabar. Untuk membangunkan sahur, para orangtua kerap mengalami drama yang terjadi hampir setiap malam dengan anak.

 

Bagi Mums yang sudah berkeluarga dan mempunyai anak, pasti pernah mengalami hal tersebut. Tidak mau kan jika setiap sahur Mums harus mengerahkan tenaga dan menghabiskan waktu untuk membangunkan si kecil.

 

Alih-alih bisa menyiapkan makan sahur, yang ada justru waktu imsak semakin mepet. Nah, untuk itu MUms bisa mencoba 4 tips ini.

 

Baca juga: Kegiatan Seru Bersama Si Kecil Sembari Menunggu Buka Puasa!
 

1. Atur Tidur Siang si Kecil

Salah satu tips agar Mums bisa sahur ramadan dengan anak adalah mengatur waktu tidur siang mereka. Jangan biarkan si kecil tidur siang terlalu lama agar tidak susah utnuk tidur lebih awal.

 

Ajak mereka tidur lebih awal seperti pukul 20.30-21.00 setelah pulang tarawih selama bulan puasa. Komunikasikan dengan si kecil mengenai kewajiban berpuasa dan pentingnya sahur agar mereka mengikuti aturan tersebut. Selainitu berilah mereka reward untuk anakmu jika ia berhasil bangun sahur dan puasa seharian untuk memberikan motivasi.

 

2. Ajak Anak Berkeliling Membangunkan Sahur

Anak-anak biasanya selalu antusias untuk melakukan hal-hal yang baru dan diangap menyenangkan. Seperti berkelilinguntuk membangunkan sahur lingkungan komplek misalnya.

 

Dengan mengajak anak untuk melakukan kegiatan ini, Mums bisa lebh mudah mempersuasif si kecil untuk mengatur waktu tidur siang dan malamnya. Sehingga si kecil saat dibangunkan untuk sahur pun jadi tidak sulit.

 

Dengan begitu, hal ini akan menjadi kebiasaan dan si Kecil akan lebih mudah terbagun di waktu yang sama dengan sendirinya sehingga Kamu dan pasangan bisa sahur Ramadan dengan anak tanpa perlu bersusah payah.

 

Baca juga: Ide Ngabuburit Anti Mainstream dengan Pasangan
 

3. Ajak Siapkan Sahur

Selain diajak berkeliling, sebaiknya ajak juga anak untuk menyiapkan keperluan sahur. Seperti memasak makanan kesukaan mereka atau menyiapka perlengkapan seperti menyusun piring. Anak-anak akan selalu antusias jika dilibatkan dalam suatu aktivitas.

 

Ditambah jika telah dibiasakan sejak kecil, kedepannya saat mereka tumbuh menjadi remaja tidak akan menjadi malas. Aktifitas ini bisa menjadi selingan jika anak merasa bosan berkeliling membangunkan orang sahur.

 

5. Ajak Beli Jam Weker

Tips yang terakhir adalah membelikan si kecil jam weker. Ajak anak membeli jam weker dengan karakter dan warna favorit mereka. Dengan begitu, si kecil akan lebih semangat untuk beranjak lebih cepat dari tempat tidur. Dengan bantuan jam weker kesukaan mereka, sahur ramadan dengan anak pun jadi tidak ribet.

 

Nah, dengan tips membangunkan anak sahur bukan tidak mungkin si kecil akan berubah. Mereka menjadi tidak rewel atau bahkan uring-uringan saat dibangunkan. Mums pun bisa terhindar dari drama yang cukup menguras waktu dan energy. Selamat mencoba ya!

 

 

Referensi:

Muslimmommy.com. Ramadan for children. 

  • # Anak
  • # Anak Cerdas
  • # Pola Asuh