GueSehat
30 Januari 2019
unsplash.com

7 Penyebab Gula Darah Sulit Turun

Terkadang kadar gula darah bisa berubah menjadi tidak stabil meskipun Diabestfriends sudah berusaha untuk mengontrolnya. Hal ini disebabkan oleh banyaknya hal yang bisa memengaruhi kadar gula darah. 

 

Untuk mengatasinya, Diabestfriends harus tahu hal-hal yang bisa merusak kestabilan gula darah. Tanpa disadari, banyak hal yang menyebabkan diabetes sulit untuk dikontrol. Supaya lebih jelas, berikut penjelasannya!

 

Baca juga: Penderita Diabetes, Waspadai Koma Diabetes!

 

1. Terlalu banyak makan

Porsi makan sangat penting untuk mencegah kadar gula darah melonjak tinggi setelah makan. Diabestfriend tidak membutuhkan menus khusus yang berbeda dariorang kebanyakan, hanya saja porsinya dibatasi. Jika memungkinkan, konsultasikan dengan pakar diabetes, makanan apa saja yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi. 

 

2. Minum alkohol

Diabestfriends yang hobi mengonsumsi minuman beralkohol, tidak perlu berhenti sama sekali. Namun, yang perlu dilakukan adalah membatasi jumlahnya. Terlalu banyak alkohol bisa menghentikan kerja liver memproduksi glukosa, jadi kadar gula darah bisa turun drastis. Kondisi ini disebut hipoglikemia. 

 

Diabestfriends harus mengadaptasi peraturan khusus, seperti:

  • Untuk pria tidak minum alkohol lebih dari dua gelas per hari, untuk wanita tidak minum alkohol lebih dari satu gelas per hari.
  • Minum alkohol saat sedang makan atau setelah makan, bukan dalam kondisi perut kosong. 

3. Waktu makan tidak teratur

Kalau Diabestfriends menggunakan terapi insulin dan jenis pengobaan diabetes lainnya, maka kemungkinan besar asupan karbohidrat yang dikonsumsi setiap hari jumlahnya harus sama. Selain itu, Diabestfriends juga tidak boleh melewatkan waktu sarapan. Hal tersebut dapat menyebabkan peningkatan kadar gula darah. Di samping itu, mengonsumsi makanan pada waktu tengah malam juga bisa meningkatkan kadar gula darah di pagi hari.

 

4. Kurang minum air putih

Diabetes menyebabkan tubuh kehilangan lebih banyak cairan. Jadi, kalau Diabestfriends tidak memenuhi kebutuhan cairan tersebut, kadar gula darah akan meningkat. Hal ini menyebabkan Diabestfriends jadi ingin lebih sering buang air kecil dan dehidrasi.

 

Untuk mendapatkan asupan cairan yang dibutuhkan, minumlah air putih secara rutin, meskipun Diabestfriends sedang tidak haus. Kalau Diabestfriends tidak suka minum air putih, tambahkan buah-buahan ke dalam air putihnya, sebagai penambah rasa. Buah yang bisa dimasukkan ke dalam air putih misalnya seperti lemon, berrie, atau daun mint. 

 

Baca juga: Apakah Diet Paleo Baik untuk Diabetes?

 

5. Cuaca 

Udara yang terlalu panas dan terlalu dingin menyebabkan tubuh lebih sulit menyerap insulin. Maka itu, pada cuaca ekstrem, Diabestfriends harus sering-sering mengecek kadar gula darah dan menyesuaikan makanan dan minuman yang dikonsumsi. Pastikan pula insulin yang Diabestfriends gunakan disimpan di tempat dingin.

 

6. Kurang tidur

Sekali saja Diabestfriends kurang tidur (kurang dari 6 jam), kadar gula darah bisa meningkat di keesokan harinya. Pasalnya, jika Diabestfriends kurang tidur, tubuh jadi lebih sedikit memproduksi insulin dan menyulitkan penyerapan glukosa pada sel-sel tubuh. Tidur cukup selama 7 - 8 jam per hari membantu kerja insulin di dalam tubuh.

 

7. Kurang olahraga

Olahraga merupakan cara terbaik untuk mengontrol kadar gula darah. Jadi, kalau kurang olahraga, tentunya kadar gula darah juga akan menjadi tidak stabil. Selain untuk mengontrol gula darah, olahraga juga dapat mengontrol kenaikan berat badan, tekanan darah, depresi, dan mencegah penyakit jantung.

 

Namun, kalau Diabestfriends menggunakan insulin atau obat golongan sulfonilurea, kadar gula darah bisa turun drastis jika sedang aktif berolahraga, dan terjadi hipoglikemia. Pasalnya, gula akan digunakan otot untuk aktivitas. Maka olahraga harus direncanakan dan dipersiapkan dengan baik. 

 

Misalnya sebelum berolahraga, dosis dikurangi, atau mengonsumsi karbohidrat terlebih dahulu. Jangan lupa selalu cek gula darah sebelum dan sesudah olahraga. Hentikan aktivitas saat muncul gejala hipoglikemia. Olahraga yang disarankan adalah olahraga kardio selama 30 menit minimal 3 kali seminggu. 

 

Jika kadar gula darah Diabestfriends selama ini tidak kunjung turun, jangan-jangan Kamu melakukan salah satu ada beberapa hal di atas. Mulai sekarang ibah kebiasaan Kamu. Konsultasikan kepada dokter jika gula darah tidak kunjung turun setelah melakukan perbaikan. (UH/AY)

 

Sumber:

National Institute of Diabetes and Digestive and Kidney Diseases: “Diabetes Diet, Eating, & Physical Activity.”

American Diabetes Association: “Alcohol.”

EndocrineWeb: “Skipping Breakfast: Bad Idea for People With Type 2 Diabetes.”

CDC: “Managing Diabetes in the Heat.

Diabetes.co.uk: “Diabetes and Cold Weather.

Cleveland Clinic Journal of Medicine: “Does lack of sleep cause diabetes?

Kaiser Health News: “Extreme Temperatures May Pose Risks To Some Mail-Order Meds.

Cespedes. E. Long-term changes in sleep duration, energy balance and risk of type 2 diabetes. Diabetologica. 2016.

Qian. J. Circadian system and glucose metabolism: Implications for physiology and disease. Trends in Endocrinology and Metabolism. 2016.

Tsai. A. Why You Need to Get More Sleep. Diabetes Forecast. 2016.

Gebel. E. The Science of Exercise. Diabetes Forecast. 2010.

 

 

  • # Diabetes
  • # Diabetes Tipe 1
  • # Diabetes Tipe 2
  • # TD Hidup dengan Diabetes