Ana Yuliastanti
06 Mei 2020
pixabay

Gula Darah Terkontrol, Tapi Berat Badan Naik. Apa Pemicunya?

Informasi kesehatan ditinjau dan diedit oleh
dr. dr. William

Berolahraga teratur, menerapkan pola makan dengan benar, dan menjaga berat badan tetap sehat, merupakan inti dari setiap perawatan diabetes tipe 2. Bagi sebagian orang dengan diabetes, tiga hal ini sudah cukup mengendalikan gula darah. Ketika semua upaya sudah dilakukan, namun gula darah tetap tidak terkendali, umumnya dibantu dengan terapi insulin.

 

Suntikan insulin adalah salah satu pilihan perawatan yang dapat membantu pasien dengan diabetes mengelola gula darahnya. Namun penggunaan insulin kerap menghadirkan masalah yaitu kenaikan berat badan.  Ya, salah satu penyebab kenaikan berat badan pada penderita diabetes adalah efek samping obat-obatan, terutama insulin. 

 

Pada sebagian penyandang diabetes, ini cukup membuat frustrasi. Di satu sisi, kenaikan berat badan adalah tanda bahwa insulin bekerja. Artinya, tubuh sudah memanfaatkan gula, lemak, dan protein lebih efektif dan mampu menyimpan nutrisi. Tetapi di sisi lain, kenaikan berat badan tentu menjadi satu hal yang tidak diinginkan siapapun, termasuk penyandang diabetes. Lantas apa solusinya?

 

Baca juga: Tips Mengendalikan Gula Darah ketika Diabetesi Sedang Sakit

 

Penyebab Kenaikan Berat Badan pada Penderita Diabetes

Biasanya, nafsu makan akan meningkat ketika gula darah sedang tinggi. Ini adalah gejala utama diabetes. Ketika tubuh kita memanfaatkan nutrisi dengan lebih baik dan dapat menyimpannya, maka asupan makanan harus disesuaikan untuk mempertahankan berat tetap ideal.

 

Maka kita harus melakukan penyesuaian lebih lanjut jika ingin menurunkan berat badan. Jika asupan makanan (jumlah dan jenis) tidak disesuaikan, maka otomatis berat badan akan naik. Salah satu penjelasannya adalah, risiko dehidrasi yang lebih besar pada penderita diabetes akibat sering buang air kecil. Untuk mengatasi dehidrasi, penyandang diabetes sering haus dan menjadi banyak minum.

 

Pada penyandang diabetes yang menggunakan insulin, faktor insulin ini cukup besar dalam meningkatkan berat badan. Obat-obatan untuk membantu menurunkan gula darah juga kadang-kadang memiliki efek samping menambah berat badan.

 

Baca juga: Memiliki Diabetes dan Hipertensi Sekaligus, Ini yang Harus Dilakukan!
 

Cara Mengatasi Penambahan Berat Badan pada Diabetes

Jadi, apa yang bisa dilakukan? Jika kenaikan berat badan disebabkan efek samping insulin, tentu tidak bisa menghentikan insulin begitu saja. Maka ada 3 cara yang bisa dilakukan:

 

1. Tingkatkan diet dan olahraga

Jawaban paling mendasar dan penting adalah mengatur kembali pola makan dan olahraga. Bicaralah dengan dokter dan ke spesialis nutrisi tentang pola makan yang bisa memperhitungkan efek insulin. Selain itu lakukan lebih banyak aktivitas fisik atau olahraga setiap hari.

 

Terkadang, dosis insulin harus disesuaikan saat berolahraga. Namun, jangan mengatur sendiri dosis atau waktu pemberian insulin hanya untuk mengakomodasi makan lebih banyak kalori. Diabestfriend jusru akan mengalami lebih banyak kenaikan berat badan. Jika ingin menyesuaikan dosis insulin, sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

 

2. Evaluasi lagi jenis insulin dan obat-obatan diabetes yang digunakan

Jika Diabestfriend tidak dapat mengimbangi kenaikan berat badan dengan mengurangi asupan kalori dan menambahkan lebih banyak aktivitas, cobalah mengevaluasi jenis insulin yang selama ini digunakan. Insulin analog (human insulin yang dimodifikasi) bisanya lebih sedikit menyebabkan penambahan berat badan.

 

Beberapa obat untuk diabetes tipe 2 juga memiliki manfaat tambahan dapat menyebabkan penurunan berat badan. Diabestfriend bisa dapat berdiskusi dengan dokter jika menginginkan obat-obatan ini, atau jika ingin menyesuaikan dosis insulin.

 

 

3. Banyak konsulasi dengan dokter

Hal terbaik yang bisa dilakukan adalah mengajukan pertanyaan langsung ke dokter. Pastikan Diabestfriend memahami penyebab kenaikan berat badan, jenis obatkah yang memiliki efek samping menaikkan berat badan, serta apakah ada alternatif obat yang tersedia.

 

kenaikan berat badan juga bisa disebabkan gangguan hormon tiroid. Dokter biasanya akan melakukan tes atau skrining untuk melihat fungsi hormon tiroid. Kondisi hormon tiroid yang rendah juga bisa menyebabkan kenaikan berat badan.

 

Mengelola diabetes adalah sebuah tantangan, sehingga perlu direncanakan dengan baik agar perawatan berhasil. Bicaralah dengan dokter atau penyedia layanan kesehatan lainnya untuk perencanaan pengelolaan diabetes yang sesuai.

 

Baca juga: 6 Camilan Sehat untuk Diabetes
 

 

 

Referensi:

Health.Clevelandclinic.com. What to know about insulin and weight gain.

 

 

 

  • # Berat Badan
  • # TD Hidup dengan Diabetes
  • # TD Nutrisi dan Kebugaran