10 Ide Permainan Imajinatif untuk Balita
Pernahkah Mums membelikan si kecil mainan, tapi si kecil justru lebih tertarik dengan kardusnya dan menghabiskan waktu berjam-jam bermain dengan benda itu? Ini sepenuhnya normal, karena dengan sedikit imajinasi, anak-anak dapat mengubah benda paling sederhana menjadi mainan yang layak mendapat perhatian selama berjam-jam. Permainan imajinatif ini ternyata penting lho untuk anak.
Permainan imajinatif adalah ketika seorang anak menggunakan imajinasinya untuk memainkan skenario permainan peran yang telah mereka lihat, alami, atau ingin alami. Ini adalah jenis permainan yang terbuka dan tidak terstruktur, tanpa aturan, tujuan, atau hasil namun anak-anak belajar banyak dalam prosesnya.
Jadi apa manfaat permainan imajinatif?
Anak-anak zaman sekarang ternyata sangat sibuk. Selain bersekolah dan mengerjakan PR, banyak dari mereka juga berolahraga, les, bergabung dengan klub, ikut bimbingan belajar, dan bermain. Nah, mengajarkan permainan imajinatif bermanfaat untuk anak-anak agar bisa bersantai, melepaskan lelah, agar bisa menikmati peran mereka sebagai anak-anak sepenuhnya.
Namun manfaat permainan imajinatif tidak berhenti di situ. Permainan imajinatif atau pura-pura dapat memberikan banyak manfaat bagi perkembangan anak-anak, meningkatkan keterampilan sosial dan bahasa mereka, meningkatkan kreativitas dan kemampuan memecahkan masalah, membuat mereka tetap aktif, dan yang paling penting membuat mereka bahagia.
Permainan imajinatif akan menjauhkan anak-anak dari TV, tablet, dan laptop, dan mendorong mereka untuk sekadar bermain.
Ide Permainan Imajinatif untuk Balita
Contoh permainan imajinatif dapat mencakup berpura-pura memasak, membersihkan piring, menyelamatkan dunia, mengalahkan orang jahat, mengadakan pesta makan malam, menjadi walikota, membunuh naga, atau memadamkan api.
Tidak ada batasan mengenai apa yang dapat dianggap sebagai permainan imajinatif, selama anak Mums menggunakan imajinasinya dan terkadang, alat peraga untuk memerankan skenarionya.
Berikut ini 10 ide permainan imajinatif untuk dicoba bersama anak-anak Mums:
1. Masak-masakan
Anak-anak suka melakukan hal-hal sederhana yang biasa dilakukan orang tuanya. Bantu si kecil berperan sebagai koki masa depan dengan menyiapkan peralatan memasak dari plastik yang tidak mudah pecah, bahan masalah dari dough atau replika buah dan sayur, hingga kompor mainan. Biarkan mereka menyajikan makanan untuk Mums, dan bersiaplah untuk berpura-pura bahwa masakan meraka adalah favorit Mums karena enak sekali.
2. Piknik di halaman
Tidak punya budget piknik ke gunung atau pantai? Tidak masalah. Siapkan piknik halaman rumah sendiri dengan tikar dan bawa mainan favorit anak dan beberapa perlengkapan yang berhubungan dengan piknik. Bawa keranjang bekal juga Mums, dan kalau Mums punya tenda bisa juga dimanfaatkan untuk kemping di halaman.
3. Mainkan superhero
Kenakan jubah Batman atau topeng Spiderman dan lakukan pertarungan terbesar antara kebaikan dan kejahatan yang pernah ada di dunia. Lebih menyenangkan lagi jika Mums atau Dads berperan sebagai penjahat dan membiarkan si kecil mengalahkan Mums. Pakai bahasa yang menarik dan terlihat kesal saat Mums kalah, karena Mums bisa juga lolos jika bukan karena Spiderman sialan itu...
4. Ubah sebuah kotak menjadi. . . apa pun.
Salah satu hal terbaik tentang permainan imajinatif adalah Mums tidak memerlukan alat khusus untuk melakukannya. Misalnya, kotak karton berukuran besar bisa menjadi rumah, mobil, atau pesawat terbang. Ratakan, dan mums akan mendapatkan pulau terpencil. Berikan si kecil beberapa kotak dan perhatikan sebentar untuk melihat apa yang mereka lakukan. Bergabunglah setelah mereka memutuskan permainan apa yang akan dimainkan.
5. Pertunjukan
Ini adalah latihan improvisasi yang paling utama: dengan menggunakan alat peraga apa pun yang Mums miliki (boneka, figur aksi, sisir rambut, kotak, semuanya dapat membantu) dan sebuah pertunjukan bersama anak . Biarkan mereka mendikte alur ceritanya.
6. Menanam tanaman palsu
Di rumah mungkin ada potongan bunga dan sayuran yang digunting dari kotak kemasan. Mums bisa menanamnya di pot dan biarkan si kecil bersenang-senang dengan menyiram dan memberi pupuk. Semua kesenangan dari taman sungguhan, bisa didapatkan tanpa risiko apa pun.
7. Membangun kota
Mainan seperti lego dan balok penyusun dapat menjadi alat peraga yang berguna untuk permainan ini. Bantu si kecil membangun kota metropolitan, lalu jalankan kotanya bersama-sama.
8. Membersihkan rumah
Mums, bagi orang dewasa beberes adalah hal yang membosankan, Anehnya, anak-anak sering kali justru terpesona dengan pekerjaan rumah ini. Lain kali saat Mums menyedot debu atau mengepel lantai, berikan si kecil alat bantu sehingga mereka dapat mengikuti Mums berkeliling rumah dan biarkan mereka berperan sebagai asisten pembersih rumah.
9. Jalankan toko
Jika si kecil memiliki toko, kira-kira apa yang akan mereka jual? Bantu si kecil mengisi lemari tokonya, berpura-pura menjadi pelanggan, dan menggunakan uang palsu untuk membeli dagangannya.
10. Menjadi dokter
Rasanya tidak ada anak kecil yang belum pernah bermain pura-pura menjadi dokter. Ini adalah permainan imajinatif yang populer. Coba gantian Mums atau Dads kadang menjadi pasien, kadang menjadi dokternya. Siapa tahu minat si kecil menjadi dokter semakin tumbuh kelak. Aktivitas ini bisa sekaligus menjadi sarana Mums untuk edukasi agar anak mau makan, mencuci tangan, dan kebiasaan hidup bersih lainnya.
Kedengarannya menyenangkan, bukan? Ingat, manfaat dari permainan imajinatif juga dapat dirasakan oleh Mums dan Dads, yaitu menjadi terhubungl dengan inner child Mums dan mennggelamkan diri Mums dalam dunia imajinasi.
Referensi:
Persil. what-is-imaginative-play
-
# Anak Cerdas
-
# Balita
-
# tumbuh kembang balita