Ana Yuliastanti
25 Oktober 2019
pexels

4 Tanda Dia Serius Menjadikan Kamu Pendamping Hidup

Ketika kamu mulai berkencan dengan seseorang, artinya perjalanan panjang yang belum jelas ujungnya dimulai. Bisa jadi, dibutuhkan ratusan kali kencan yang memakan waktu sampai 2-3 tahun, sampai akhirnya si Dia menyatakan ingin melangkah ke jenjang serius. 

 

Namun, ada juga pasangan yang menjalani hubungan dekat sampai bertahun-tahun tetapi sinyal ke arah penikahan tidak kunjung muncul. Jika kedua belah pihak bisa menerima, tidak menjadi masalah. Seringnya, salah satu pihak, biasanya wanita, sebenarnya berharap kapan lamaran itu datang?

 

Saling menyesuaikan diri memang menjadi tahapan wajar dalam suatu hubungan! Saling mengenal satu sama lain penting sehingga kelak saat menikah diharapkan akan lebih sedikit konflik. 

 

Tetapi sampai kapan Kamu harus menunggu? Mendambakan si Dia menjadi pendamping Kamu wajar saja, apalagi Kamu sudah cocok satu sama lain. Tetapi menurut pakar hubungan, mungkin ada tanda yang harus Kamu tahu bahwa dia memang menginginkan Kamu jadi pendamping hidup.

 

Baca juga: Ini 7 Tanda Hubungan Akan Langgeng

 

Empat Tanda Dia Serius Menjadikan Kamu Pasangan Hidup

Hubungan percintaan memang penuh teka-teki dan tidak ada yang pasti. Tetapi Kamu harus tetap rasional ya! Meskipun jatuh cinta katanya buta, Kamu jangan jadi bucin (budak cinta). Jika Kamu menginginkan pasangan yang serius, pelajari 4 tanda dia benar-benar ingin menjadikan Kamu pasangan hidupnya:

 

1. Kamu akan dikenalkan dengan orang-orang terdekatnya

Jika pacar mengenalkan Kamu kepada teman-teman terdekatnya, dan ingin Kamu juga menyukai mereka, bisa jadi itu sinyal awal dia serius dengan hubungan ini. Sinyal lebih jelas adalah ketika ia membawa Kamu ke rumah untuk dikenalkan dengan orang tuanya.

 

2. Dia mengajakmu berlibur bersama keluarganya

Tanda lain yang menujukkan dia serius menjadikan Kamu pasangan hidup adalah mengajak Kamu berlibur bersama keluarganya. Bukan hanya sekali tetapi setiap kali mereka berlibur. Ini menujukkan dia tidak ingin Kamu jauh dari sisinya, dan sudah mulai mendekatkanmu dengan keluarga yang ia sayang.

 

3. Memberikan tanda halus simbol pernikahan

Kamu pernah diberi hadiah apa sama pacar? Jika dia membelikan Kamu cincin, meskipun bukan cincin emas, itu adalah tanda dia ingin mengikat Kamu sebagai pendamping hidup. Apalagi ketika dia mengajak Kamu untuk memilih sendiri cincinnya. Wah itu sih udah 90% Geng untuk melamar Kamu.

 

4. Sering menanyakan tentang arti hidup bersama

Pria yang menginginkan hubungan jangka panjang yang serius, ia tidak alergi bertanya tentang "Apa sih yang Kamu cari saat mencari suami?” atau "Kamu ingin punya anak berapa kalau menikah?"dan pertanyaan yang menjurus ke pernikahan.

 

Coba Pancing Dia!

Ada kalanya seseorang bermaksud serius tetapi malu atau tidak percaya diri mengungkapkannya. Jika dia tidak juga menunjukkan tanda serius, Kamu bisa kok menanyakannnya. Jangan hanya menunggu sambil bertanya-tanya sendiri. Apalagi jika hubungan Kamu sudah lama.

 

Tentu tidak bijak kalau Kamu menanyakannya saat hubungan Kamu baru seumuran jagung. Jika Kamu sudah siap melangkah ke hubungan serius dan dia tak jua menunjukkan tanda, Kamu bisa kok menanyakan hubungan kalian akan dibawa ke mana.

 

Dari jawaban dia, Kamu akan tahu seberapa serius dia menjadikan Kamu pasangan hidup. Jika dia mengelak atau mengatakan mereka belum memikirkannya, itu adalah tanda bahwa dia kurang antusias tentang masa depan denganmu.

 

Sebaliknya, jika dia terlalu bersemangat dengan masa depan, sementara Kamu justru belum memikirkannya, Kamu harus jujur mengatakannya. Jangan sampai salah satu dari kalian akan tersakiti kelak.

 



Referensi:

Elitedaily.com. If youre dating someone













 

 

 

  • # Pacaran
  • # Sex & Relationship