Fitri Syarifah
14 Agustus 2024
shutterstock

11 Hobi Baru yang Bisa Dilakukan Ibu Rumah Tangga

Sebagai ibu rumah tangga, penting menyediakan waktu untuk melakukan sesuatu yang Mums sukai.  Memiliki hobi misalnya, bisa membuat Mums menjadi diri sendiri dan memberikan keseimbangan hidup, perspektif dan bermanfaat bagi kesehatan fisik maupun mental. Tetapi Mums mungkin bingung mau melakukan apa yang bisa karena sudah lama tidak menekuni hobi setelah berumah tangga.

Untuk memulai kembali hobi yang bisa dilakukan ibu rumah tangga, tidak harus yang sulit dan menyita banyak waktu. Pilih yang memang Mums dapat menjalaninya dengan fun, tidak menyita banyak waktu, dan bisa mempercantik rumah.

Ide Hobi Baru yang Bisa Dilakukan Ibu Rumah Tangga

 

Berikut ini ada sejumlah inspirasi hobi untuk ibu rumah tangga:

 

1.      Berkebun 

Ini adalah hobi yang bisa menenangkan sekaligus bermanfaat bagi ibu rumah tangga. Mums bisa memanfaatkan lahan di rumah dan memulai dengan beberapa benih berbeda. Coba mulai dari tanaman yang bermanfaat untuk dapur, misalnya seledri atau cabai dalam pot. Selain membuat dapur Mums lebih hijau, Mums bisa memanfaatkannya untuk memasak kalau hanya membutuhkan 1-2 helai/biji aja.

 

2.      Memasak

Bagi banyak Mums, memasak mungkin terasa seperti tugas. Namun jika Mums senang menyipakan makanan, maka rutinitas ini bisa dijadikan hobi. Tak ada salahnya mengikuti kelas masak atau sekadar mengikuti resep favorit kelurga dari YouTube.

 

3.      Membuat jurnal

 Hobi membuat jurnal tak sekadar menulis. Hal ini dianggap bermanfaat untuk menjaga kesehatan mental. Mums bisa mulai dengan menulis apapun atau pun membuat jurnal rasa syukur setiap hari. Mums juga bisa menuliskan semua pemikiran baik dan buruk dalam jurnal kosong kapan pun. Mengeluarkan pemikiran bisa menjadi terapi, lho!

 

4.      Content creator

Nah, ini hobi yang bisa menghasilkan uang. Kalau Mums rajin dan jago menyunting video, bisa menghasilkan video menarik dan mendatangkan endorsement. Aktivitas sehari-hari, berbagi resep, anabul, atau video dengan si kecil bisa menjadi inspirasi. Cukuup bermodal smartphone dan tripod, Mums bisa membuat konten menarik.

 

5.      Memainkan alat musik

 Tidak ada kata terlambat untuk mencoba alat musik. Mums bisa memilih instrument favorit lalu mencoba memainkannya. Memainkan alat musik sangat bagus untuk melepaskan stres sebagai ibu dan bisa membuat Mums jadi lebih santai.

 

6.      Membaca buku

 Saat menyelami bacaan dari buku, Mums juga bisa mengalihkan pikiran dari stres di rumah. Bahkan hobi untuk ibu rumah tangga ini juga sering menjadi rejeki saat mereview buku di media sosial. Mums bisa membaca buku fiksi maupun non fiksi. Mums juga ikut kegiatan komunitas membaca buku yang banyak mengajak diskusi buku-buku populer.

 

7.      Menjahit

 Ada beberapa manfaat menjahit. Selain membuat Mums jadi lebih fokus dan berhati-hati, Mums juga bisa menghemat uang untuk membeli baju baru.

Mums bisa memulainya dengan tangan atau menggunakan mesin jahit. Tata cara menjahit pun bisa dipelajari secara otodidak.

 

8.      Merajut

 Merajut adalah satu satu hobi ibu rumah tangga. Selain bahannya yang tidak terlalu mahal, aktvitas ini bisa membantu Mums lebih tenang.

Mums bisa memulai dengan rajutan yang mudah seperti membuat boneka, syal dan seiring kemampuan meningkat, Mums bisa membuatkan rajutan yang lain.

 

9.      Membuat sabun

 Membuat sabun merupakan salah satu hobi ibu rumah tangga yang mudah dipelajari. Bahkan saat ini ibu rumah tangga kerap memanfaatkan minyak jelantah dan aroma terapi untuk membuat sabun. Dengan menggunakan peralatan pembuatan sabun, Mums bisa membuat kebutuhan rumah tangga ini untuk pribadi maupun hadiah.

 

 

10.   Berolahraga

 Sebenarnya olahraga bukan hanya baik dijadikan hobi tapi juga rutinitas setiap hari. Mums bisa membuat olahraga menjadi aktivitas yang menyenangkan dengan ikut kelas gym atau mengikuti tutorial online. Mums juga bisa ikut kelas-kelas olahraga seperti pound fit yang banyak melibatkan ibu-ibu lainnya. Jadi selain sehat, bisa menambah banyak teman.

 

11.   Dance

Dance adalah hobi ibu rumah tangga lainnya yang bersifat sosial. Setiap Gerakan tarian juga bisa mempengaruhi kesehatan. Mums bisa mengikuti banyak jenis tarian yang berbeda, termasuk hip hop, balet, tap, tango dan banyak lagi.

 

 

Referensi:

 

 

  • # ibu rumah tangga