Tami Wulandari Nasution
26 Juni 2019
pexels.com

Suka Memberi dan Beramal? Ternyata Ini Manfaatnya bagi Kesehatan!

Informasi kesehatan ditinjau dan diedit oleh
dr. Yurika Elizabeth Susanti

 

Apakah Kamu suka memberi dan beramal, Gengs? Menjadi pribadi yang dermawan tidak hanya mendekatkan hubungan dengan orang lain dalam lingkungan sosial, tetapi juga dapat membahagiakan orang lain. Tak hanya untuk mereka yang diberi, namun bagi Kamu yang memberi.

 

Selain itu, ternyata ada manfaat kesehatan dari memberi dan beramal lho. Apa saja manfaat kesehatan menjadi orang dermawan?

 

Manfaat Kesehatan Menjadi Orang Dermawan

Berikut beberapa manfaat kesehatan menjadi orang dermawan yang perlu Kamu ketahui. Yuk, mulai memberi dan beramal pada orang lain Gengs!

 

1. Membuat Diri Sendiri Bahagia

Tidak hanya membuat orang lain bahagia, menjadi pribadi yang dermawan juga dapat membuat diri sendiri bahagia lho. Dalam penelitian yang dilakukan oleh University of Missouri dan University California menunjukkan bahwa orang-orang yang suka memberi dan beramal cenderung lebih bahagia daripada mereka yang tidak. 

 

2. Mengurangi Stres

Salah satu manfaat kesehatan menjadi orang dermawan ialah bebas dari stres. Menurut penelitian dari John Hopkins University, orang-orang yang suka memberi, beramal, dan suka melakukan kegiatan secara sukarela memiliki risiko yang lebih rendah terkena stres daripada mereka yang tidak nih Gengs. 

 

Baca juga: 5 Kegiatan yang Bikin Kamu Bahagia di Pagi Hari

 

3. Menurunkan Risiko Kematian

Para peneliti dari University of Buffalo menemukan adanya hubungan antara kebiasaan suka memberi dan beramal dengan risiko kematian dini yang lebih rendah. Dalam penelitian yang dipublikasikan di American Journal of Public Health, ditemukan juga bahwa bersikap baik dan membantu orang lain dapat mengurangi risiko kematian

 

4. Meningkatkan Kepuasan dalam Hidup

Penelitian di Jerman menunjukkan bahwa mereka yang suka memberi atau beramal kepada orang lain memiliki tingkat kepuasan yang lebih besar dalam hidup daripada yang tidak. Selain itu, mereka juga akan merasa lebih puas saat berada di komunitas yang terdiri dari orang-orang yang juga suka beramal. 

 

 

Tips Menjadi Orang Dermawan dan Berbuat Baik Setiap Hari

Ada berbagai cara sederhana yang bisa dilakukan untuk berbuat baik dengan orang lain setiap hari. Berikut beberapa tips berbuat baik yang bisa Kamu lakukan!

 

1. Pertimbangkanlah Manfaat Kesehatannya

Orang-orang yang dermawan, murah hati, dan suka berbuat baik dilaporkan lebih bahagia, sehat, dan memiliki tingkat kepuasan yang lebih tinggi dalam kehidupan mereka. Jika Kamu ingin mulai menjadi orang dermawan, cobalah untuk mempertimbangkan dan mengingat manfaat kesehatan yang didapat. 

 

2. Buat Daftar Hal-hal Baik yang Sudah Dilalui

Sebagai langkah awal, Kamu tidak hanya perlu mengetahui manfaat kesehatan dari menjadi orang dermawan, tetapi juga perlu membuat daftar hal-hal yang disyukuri sepanjang hidupmu. Kamu bisa membuat daftar ini setiap harinya agar Kamu tahu hal baik apa saja yang sudah dialami setiap hari.

 

3. Mulailah Berdonasi dengan Jumlah yang Sedikit

Apakah Kamu sangat jarang berdonasi? Yuk, mulai berbuat baik dengan mulai menyisihkan sedikit uang untuk berdonasi. Selain dengan uang, Kamu juga bisa lho berdonasi dengan barang yang sudah tidak lagi digunakan, namun masih berguna. Mulai berdonasi itu tidak selalu dengan uang kok, Gengs. 

 

4. Habiskan Waktu dengan Mereka yang Membutuhkan

Kegiatan yang positif itu tidak hanya soal membuat diri sendiri bahagia atau produktif, tapi Kamu juga bisa melakukan kegiatan positif dengan membuat orang lain bahagia. Yuk, mulai luangkan waktumu sesekali untuk ikut kegiatan sukarela untuk membantu mereka yang tertimpa musibah seperti bencana atau hal lainnya.

 

5. Menikmati Hidup yang Sederhana

Menjalani hidup secara sederhana mungkin tidak akan membuat seseorang menjadi pribadi yang lebih dermawan atau baik. Namun, jika Kamu lebih menikmati hidup yang sederhana, bersyukur terhadap apa yang dimiliki, dan berbagi dengan orang lain, hal inilah yang membuat Kamu menjadi pribadi yang dermawan.

 

Selain itu, menjadi pribadi yang dermawan atau baik itu tidak hanya tentang memiliki banyak harta dan banyak berdonasi. Jika Kamu memiliki semua itu, namun sering kali mengeluh dan tidak merasa cukup, hal ini tidak akan membuat Kamu sebagai pribadi yang dermawan.

 

Sekarang, Kamu jadi tahu kan manfaat kesehatan menjadi orang dermawan dan bagaimana caranya untuk berbuat baik? Yuk, berbuat baik mulai sekarang! Oh iya, kalau Kamu punya pertanyaan seputar masalah kesehatan atau hal lain yang ingin dibagikan, jangan lupa menggunakan fitur Forum yang ada di amp.guesehat.com ya!






Sumber:

Becoming Minimalist. 10 Little Ways to Become More Generous

 

  • # Kebiasaan baik