GueSehat
18 Januari 2017
designerspics.com

Ketahui Arti Tulisan pada Kemasan Obat Berikut!

Saat membeli obat, biasanya terdapat brosur obat dalam kemasan atau informasi seputar obat yang ditulis pada bungkusnya. Namun, tidak sedikit yang masih suka bingung membaca keterangan yang tertulis di dalamnya, seperti indikasi atau kontraindikasi. Supaya Anda bisa lebih cerdas lagi dalam menggunakan obat, yuk cari tahu apa arti tulisan yang terdapat di brosur obat yang Anda beli!

Komposisi

Sesuai dengan istilahnya, poin ini menunjukkan isi dari obat, dan biasanya dsertai dengan tulisan “tiap tablet mengandung triamcinolone 4 mg.” Apa sebenarnya arti tulisan tersebut? Arti kalimat itu adalah setiap tablet akan berisi zat bernama triamcinolone memiliki kandungan sejumlah 4 mg.

Farmakologi

Pada poin ini membahas bagaimana cara atau mekanisme obat bekerja. Bagi konsumen, informasi ini tidak terlalu penting, namun biasanya menjadi sangat penting bagi tenaga medis yang menggunakan obat untuk pemakaian tertentu.

Indikasi dan Kontraindikasi

Meskipun memiliki nama yang mirip namun artinya sangat berlawanan. Untuk indikasi diartikan sebagai suatu kondisi yang menandakan pasien perlu mendapatkan obat tersebut. Contoh, indikasi: asma → Diartikan, obat diberikan pada pasien yang asma. Sebaliknya, kontraindikasi diartikan kebalikan dari indikasi atau sebagai kondisi dimana pasien tidak boleh menerima obat. Contoh, kontraindikasi: alergi, diartikan bahwa pasien yang memiliki alergi tidak boleh menerima obat ini.

Dosis dan Aturan Pakai

Informasi ini merupakan informasi mengenai cara pemakaian obat dan seberapa banyak yang harus dikonsumsi. Biasanya ditulis dalam penulisan yang mudah dimengerti, meski terkadang butuh sedikit hitungan. Misal dalam komposisi tertulis “tiap tablet mengandung ciprofloksasin 500 mg” sementara pada dosis ditulis “250 mg 2 kali perhari”. Maka, untuk mendapatkan 250 mg, Anda cukup meminum ½ tablet saja. Sebagai tambahan, jika obat yang dikonsumsi termasuk antibiotik dan ditulis diminum 3 kali sehari, maka Anda harus benar-benar membagi 24 jam dibagi 3 yaitu diminum setiap 8 jam sekali. Misal Anda mulai minum obat jam 6 pagi, maka minum obat selanjutnya di jam 2 siang dan selanjutnya di jam 10 malam. Konsumsi obat tidak boleh disatukan dengan konsumsi di jam berikutnya, apabila Anda lupa untuk mengonsumsi obat.

Peringatan dan Perhatian

Apa perbedaan dari kedua istilah ini? Peringatan merupakan kalimat untuk memperingatkan pasien sebelum mengonsumsi obat, sementara perhatian merupakan kalimat anjuran agar pasien diawasi selama mengonsumsi obat. Contoh dari perhatian seperti hati-hati penggunaan obat ini dapat menurunkan gula darah.

Interaksi Obat

Informasi ini memuat sejumlah obat atau makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan obat yang ada di brosur karena dapat terjadi efek-efek yang tidak diinginkan. Jadi jangan bingung jika terdapat tulisan, “interaksi: parasetamol”. Itu artinya Anda tidak boleh mengonsumsi parasetamol selama mengonsumsi obat tersebut. Meski terlihat sepele, arti tulisan pada kemasan obat sangat penting untuk Anda baca dan pelajari dengan cermat. Anda tidak boleh asal dalam mengonsumsi obat tertentu. Jika ada yang membuat Anda bingung dan ragu, segera tanyakan kepada dokter atau apoteker mengenai obat yang akan Anda konsumsi.

  • # Terbaru
  • # Arti Kemasan Obat
  • # Komposisi
  • # Indikasi
  • # Dosis