Uliya Helmi Ali
22 April 2021
pixabay.com

Mums, Ini Olahraga yang Perlu Dihindari Ibu Hamil!

Informasi kesehatan ditinjau dan diedit oleh
dr. William

Memasuki trimester kedua, Mums harus menjaga kesehatan supaya kehamilan lancar. Bukan hanya dari asupan makanan, Mums juga perlu olahraga untuk menjaga kesehatan saat hamil. Namun, ada beberapa olahraga yang perlu dihindari ibu hamil.

 

Olahraga memang penting dalam kehamilan. Namun, Mums perlu memastikan kondisi Mums baik dan olahraga yang dipilih juga aman. Jadi, penting bagi Mums untuk mengetahui apa saja olahraga yang perlu dihindari ibu hamil.

 

Berikut penjelasannya, Mums!

 

Baca juga: Kehamilan Memengaruhi Cadangan Kalsium di Tulang, Jaga Kesehatan Tulang dari Sekarang
 

Olahraga yang Perlu Dihindari Ibu Hamil

Mums, hindari jenis-jenis olahraga ini selama hamil!

 

1. Olahraga yang Melibatkan Kontak Fisik Satu Sama Lain

Olahraga yang melibatkan kontak fisik di antaranya sepak bola, rugby, atau seni bela diri. Karena cara bermainnya, ada risiko perut Mums akan terkena pukulan. Jadi, hindari olahraga yang melibatkan kontak fisik saat sedang hamil. 

 

2. Aktivitas yang Menyebabkan Risiko Jatuh

Olahraga atau aktivitas apapun yang memiliki risiko menyebabkan Mums jatuh harus dihindari. Contoh jenis olahraga yang menyebabkan risiko jatuh contohnya berkuda. Olahraga-olahraga ini perlu dihindari ya, Mums.

 

Pasalnya, perut Mums yang semakin membesar mengubah pusat gravitasi tubuh Mums. Hal ini menyebabkan Mums lebih sulit untuk menjaga keseimbangan tubuh. Jadi, hindari jenis olahraga ini ya, Mums. 

 

3. Olahraga di Dataran Tinggi

Mums juga perlu menghindari olahraga atau aktivitas di ketinggian atau dataran tinggi melebihi 2.500 meter, kecuali jika Mums sudah terbiasa melakukannya. Pasalnya, olahraga di dataran tinggi bisa mengurangi suplai oksigen kepada Mums dan janin dalam kandungan.

 

Kalau Mums pergi ke daerah yang terletak di dataran tinggi melebihi 2.500 meter, maka sebaiknya Mums perlu menunggu selama empat hingga lima hari sebelum mulai olahraga atau beraktivitas, untuk memberi tubuh waktu menyesuaikan diri. 

 

Baca juga: Kontrol Kehamilan Saat Pandemi, Ini yang Harus Diperhatikan Mums!
 

4. Selam Skuba (Scuba Diving)

Selam skuba juga termasuk salah satu jenis olahraga yang perlu dihindari ibu hamil. Mums boleh berenang, namun selam skuba di laut perlu dihindari. Pasalnya, penyelam skuba menggunakan alat bantu pernapasan yang udaranya mengandung nitrogen. 

 

Gelembung gas nitrogen bisa masuk menembus plasenta dan mencapai janin dalam kandungan. Hal ini bisa menyebabkan janin di dalam kandungan terkena penyakit dekompresi, yaitu penyakit yang biasa dialami penyelam akibat terbentuknya gelembung nitrogen di dalam jaringan tubuh. 

 

5. Olahraga Dalam Posisi Telentang

Setelah melewati usia kehamilan 16 minggu, olahraga dengan posisi telentang dapat menyebabkan tekanan darah rendah. Hal tersebut bisa menyebabkan Mums merasa pusing atau sakit kepala.

 

Berat janin dalam kandungan bisa menekan pembuluh darah besar dan mengurangi aliran darah ke jantung Mums maupun si Kecil dalam kandungan. Inilah mengapa Mums perlu menghindari olahraga dengan posisi telentang. 

 

7. Olahraga yang Tidak Ditujukan untuk Ibu Hamil

Meskipun kelas yoga, pilates, dan aerobik baik untuk kehamilan, pastikan trainer Mums sudah terlatih memberikan instruksi aman untuk ibu hamil. Sebagai contoh, mereka harus merekomendasikan Mums untuk menghindari beberapa jenis posisi, misalnya posisi telentang, jika usia kehamilan Mums sudah melebihi 16 minggu. 

 

Sumber:

  • # Kehamilan
  • # Olahraga
  • # TB Nutrisi & Kebugaran
  • # TBMinggu16
  • # TB Kesehatan
  • # TBTrimester2